Pemprov Jatim- Balai PRS PMKS Sidoarjo Dampingi Pemakaman Dua PM di Pasuruan

  • 13 November 2024
  • 10 Like
  • Dinsos Jatim

PASURUAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim melalui Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PRS PMKS) Sidoarjo Dinas Sosial (Dinsos) Jatim memberikan pendampingan penuh dalam pemakaman dua jenazah penerima manfaat (PM) yang meninggal dunia secara berurutan.

Kedua jenazah tersebut dimakamkan di Unit Pelaksana Teknis Rehabilitasi Sosial Bina Laras (UPT RSBL) Pasuruan pada Jumat (8/11/2024) dan Sabtu (10/11/2024).

Jenazah pertama, berinisial S. Ia meninggal dunia pada Jumat setelah menjalani perawatan intensif di RSUD R. T. Notopuro Sidoarjo akibat pembengkakan tubuh yang disebabkan oleh penumpukan cairan yang tidak dapat dikeluarkan. Meskipun telah mendapatkan perawatan, kondisi S tidak tertolong.

Pada Sabtu malam, PM lainnya, A. Ia sebelumnya aktif dan ceria. A mengalami penurunan kondisi yang cepat dan akhirnya meninggal dunia di RSUD Sidoarjo.

Tim medis di RSUD R. T. Notopuro termasuk petugas forensik melaksanakan pemulasaraan jenazah kedua almarhum dengan penuh perhatian. Mulai dari memandikan, mengafani, hingga menyolati jenazah. Kedua jenazah kemudian dimakamkan di UPT RSBL Pasuruan, karena Balai PRS PMKS Sidoarjo tidak memiliki tanah makam.

Kepala Balai PRS PMKS Sidoarjo mengungkapkan rasa duka mendalam atas kepergian kedua PM tersebut.

"Kami menyampaikan belasungkawa kepada keluarga besar Balai. Semoga almarhumah S dan A diterima di sisi Tuhan yang Maha Esa," ujarnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf yang telah mendampingi dengan penuh pengabdian hingga proses pemakaman selesai.

Pemakaman ini menjadi momen penuh duka bagi keluarga besar Balai PRS PMKS Sidoarjo. Namun juga menunjukkan komitmen Pemprov Jatim dalam memberikan layanan sosial dan pendampingan penuh bagi PM. (aul/din)

Share the post